Rabu, 19 Oktober 2016

Akhlak terpuji dalam islam (akhlakul karimah)

Tags

ASSALAMUALAIKUM WR.WB

      Ahlan wa sahlan, bertemu lagi dengan saya. pada artikel kali ini saya akan menjelaskan sedikit ilmu yang saya ketahui kepada antum semua tentang macam-macam akhlak terpuji dalam islam yang insyaallah antum semua bisa mengamalkan nya di kehidupan sehari hari Aamiinn..


Baik langsung saja saya kasih penjelasannya simak baik baik ya.. dan baca juga AKHLAK TERCELA DALAM ISLAM

AKHLAKUL KARIMAH
    Akhlakul karimah atau dalam bahasa indonesia yaitu akhlak terpuji adalah salah suatu amalan kebaikan yang di sukai oleh allah swt. jika antum terus menerus mengerjakan suatu amalan kebaikan maka itu sanggat di sukai oleh allah swt, sebagaimana yang terdapat di salah satu hadist yang artinya "... Dan sesungguhnya amal yang paling Allah sukai ialah yang terus-menerus dikerjakan walaupun sedikit". (HR Abu Dawud 1161)

PENGERTIAN AKHLAKUL KARIMAH:

       Akhlak terpuji atau akhlakul karimah ialah sikap atau perilaku baik dari segi ucapan atau perbuatan yang sesuai dangan tuntunan ajaran Islam dan norma aturan yang berlaku. yang diwujudkan dalam bentuk sikap, ucapan dan perbuatan yang baik sesuai dengan ajaran islam. Akhlak terpuji yang ditujukan kepada Allah SWT berupa ibadah, dan kepada Rasulullah SAW dengan mengikuti ajaran-ajarannya, serta kepada sesama manusia dengan selalu bersikap baik kepada sesama.

 MACAM MACAM AKHLAKUL KARIMAH :
  1. Shidiq (jujur)
          Shidiq juga merupakan salah satu sifat terpuji yang dimiliki Rasulullah SAW. Dalam kehidupan sehari-hari shidiq dapat diartikan jujur. Seorang muslim harus bersikap jujur dalam setiap ucapan atau perbuatan, karena kejujuran merupakan salah satu kunci dari kesuksesan.
  2. Amanah (dapat dipercaya)
          Amanah merupakan salah satu sifat terpuji yang di miliki oleh rasulullah SAW yang harus di contoh oleh kita selaku umatnya. Sifat dapat dipercaya artinya menyampaikan amanat kepada orang yang berhak menerimanya tanpa di lebih-lebihkan atau di kurangi.
  3. Tolong-Menolong
          Setiap manusia yang hidup di dunia ini pasti membutuhkan pertolongan orang lain. Oleh karena itu islam sangat menganjurkan kepada umatnya agar saling tolong-menolong dengan sesama, baik berupa materi, tenaga atau pikiran.
  4. Kerja Keras
          Di dunia ini tidak ada kesuksesan tanpa adanya usaha, melaikan semuanya harus melalui proses sebab akibat dan itu merupakan sunnatullah. Kesuksesan dapat diraih dengan cara berusaha dan bekerja keras. Karna sesungguhnya Allah menyukai hambanya yang mau bersungguh-sungguh dalam mengerjakan segala amal kebaikan.
  5. Bersikap Adil
           Bersikap adil di sini artinya bukan menjadikannya sama rata melainkan kita menempatkan sesuatu itu pada tempatnya.
Mungkin itu saja yang dapat saya berikan di artikel kali ini. jangan lupa baca juga PRILAKU TERCELA DALAM ISLAM YA. semoga anda dapat mengamalkannya secara rutin dan tidak putus putus dan semoga allah swt selalu menempatkan akhlak akhlak terpuji itu di dalam hati kita. Aammiinn.. Aaminn ya rabbalalamin

Sekian, Wasalamualaikum wr.wb